Scan barcode
A review by diantin28
Corat Coret di Toilet by Eka Kurniawan
5.0
Buku ini berbeda dengan buku Eka Kurniawan lainnya yang terkesan berat dan sastra banget. Di buku ini bahasa yang digunakan sederhana dan sangat ringan, dengan ciri khas Eka Kurniawan yang selalu membuat plot twist di akhir cerita. Begitu juga dengan beberapa cerita pendek di buku ini.
Cerita di buku ini ditulis antara tahun 1999-2000 yang sebagian besar isinya menyentil isu sosial dan politik, nilai kemanusian, dan kisah cinta yang pilu
“Kawan-kawan, tolong jangan corat-coret di dinding toilet. Jagalah kebersihan. Toilet bukan tempat menampung unek-unek. Salurkan saja aspirasi Anda ke bapak-bapak anggota dewan.”
“Aku tak percaya bapak-bapak anggota dewan, aku lebih percaya kepada dinding toilet.”
Kalimat di atas salah satu kalimat di cerpen Corat-coret di Toilet yang aku suka. Sindirannya dapet banget.
Salah satu pilihan terbaik ketika ingin mengenal karya-karya Eka Kurniawan ya dimulai dengan membaca buku ini.
Review lengkapnya aku tulis di sini >> https://diantin.com/review-buku-corat-coret-di-toilet/
Cerita di buku ini ditulis antara tahun 1999-2000 yang sebagian besar isinya menyentil isu sosial dan politik, nilai kemanusian, dan kisah cinta yang pilu
“Kawan-kawan, tolong jangan corat-coret di dinding toilet. Jagalah kebersihan. Toilet bukan tempat menampung unek-unek. Salurkan saja aspirasi Anda ke bapak-bapak anggota dewan.”
“Aku tak percaya bapak-bapak anggota dewan, aku lebih percaya kepada dinding toilet.”
Kalimat di atas salah satu kalimat di cerpen Corat-coret di Toilet yang aku suka. Sindirannya dapet banget.
Salah satu pilihan terbaik ketika ingin mengenal karya-karya Eka Kurniawan ya dimulai dengan membaca buku ini.
Review lengkapnya aku tulis di sini >> https://diantin.com/review-buku-corat-coret-di-toilet/