A review by ipho_o2
Queen of the Tiles by Hanna Alkaf

adventurous informative mysterious tense medium-paced
  • Plot- or character-driven? Character
  • Strong character development? It's complicated
  • Loveable characters? Yes
  • Diverse cast of characters? Yes
  • Flaws of characters a main focus? It's complicated

4.5

"Brilliant" 
Lewat deskripsi menarik dan plot yang unik, Hannah Alkaf berhasil menyusun cerita apik. Berangkat dari permainan kata menuju pemecahan kasus misteri pembunuhan. Pembangunan karakter yang kuat dan penyajian babak cerita yang seru, mengantarkan atmosfir membaca yang menyenangkan.
 ----------------------------------------------------------
 Kekuatan utama dari novel ini adalah perbendaharaan kata dan penyusunan diksi yang rapi. Sehingga kita sebagai pembaca merasa benar-benar dekat dengan kejadian yang diceritakan. Saya sendiri lumayan suka dengan cara penulis mendeskripsikan. Bahkan tak jarang saya turut merasakan apa yang tokoh utama dalam cerita ini rasakan. Bahkan sorotan untuk karakter-karakter lain pun juga dibangun dengan baik.
 Meskipun saya sempat menaruh kecurigaan di awal, akan tetapi sepanjang cerita berjalan,  saya banyak dimainkan dan diombang-ambingkan oleh rasa penasaran dan kecurigaan. Hingga pada satu titik akhirnya saya sadar terbawa dan terkecoh dengan permainan misteri ini haha. 
Overall buku ini sangat bagus, dan menawarkan pengalaman membaca yang sangat seru. Saya juga jadi tertarik bermain Scrabble haha. Sekali lagi, cerita dalam buku ini "brilliant."