A review by meitaeryanti
Life as Divorcee by Virly K.A.

informative fast-paced

3.75

 
Ini adalah salah satu buku yang aku buka plastiknya berbulan-bulan yang lalu tapi tidak segera aku selesaikan membacanya. Melihat judulnya: Life as Divorcee, aku tadinya berharap bisa membaca sebuah cerita personal penulis. Ternyata enggak seperti yang aku bayangkan :-))

Tulisan dalam buku ini disusun berdasarkan pengalaman dan perenungan penulis. Aku membayangkan penulis akan memasukkan referensi dan menggabungkannya dengan pengalaman dia. Sayangnya enggak seperti itu.

Misalnya dalam tulisan berjudul Pre-Marriage Talks I Didn’t Do. Penulis tidak menyebutkan darimana referensi poin-poin pre-marriage talks itu dia dapatkan dan tidak dijelaskan juga apa dampak tidak membicarakan poin tersebut dalam pernikahannya. Tulisan ini malah menjadi terkesan menggurui karena subjeknya menjadi “kamu”.

Secara keseluruhan, buku ini menarik karena membahas hal-hal yang sebenarnya perlu dibicarakan tetapi tidak populer malah cenderung tabu. Tentang betapa banyaknya, hal yang harus dipikirkan oleh seseorang (terutama perempuan) ketika memutuskan untuk menikah atau bercerai.