A review by tiareadsbooks25
Penaka by Altami N.D.

4.0

•recently read•
4.3/5⭐️


Awal tau premis dari novel ini, aku langsung tertarik! Apalagi dengan embel-embel magical realism. Auto masuk WL deh!

Oh iya, kalian pernah nonton film The Beauty Inside (2015) gak? Itu loh, salah satu film romcom Korea dimana ada seorang pria yang bangun setiap hari dalam tubuh yang berbeda-beda. Nah, premis dari Penaka tuh mirip sama film itu. Bedanya, Sofia selalu terbangun dalam wujud yang berbeda-beda, dari mulai jadi botol minum, kucing, anjing, burung, orang-orang di sekitarnya, dll. To my surprise, gak hanya Sofia, tapi Laksana juga loh!

Semua bermula ketika Sofia minta cerai, karena tidak tahan dengan kehidupan berumah tangga-nya. Laksana yang kecanduan game online tak lagi memberikan perhatian pada dirinya dan putri mereka, Raisa. Ia bahkan lalai dan membahayakan Raisa ketika menjaganya.

Pas awal baca, aku gedeg sama kelakuan Laksana! Eh, makin dibaca, kok ya ikutan sebel juga sama Sofia! Menurutku, keduanya sama-sama salah, keras kepala, gak mau berkomunikasi, dan terbuka satu sama lain. Pantesan aja sampe mengalami hal absurd gitu! Rasain!

Ini novel pertama Altami N.D. yang aku baca dan aku suka! Kak Altami piawai dalam merangkai alur cerita dengan padat, apik dan mengalir, gaya bercerita yang enak, dan humor-nya pun dapet! Pace-nya yang cepat pun seru untuk diikuti! Meski konflik-nya cukup kompleks dan berat, Kak Altami berhasil mengeksekusinya dengan luwes dan asyik! Page-turner deh!

Penaka merupakan sebuah novel yang menceritakan kompleks-nya kehidupan rumah tangga, parenting, self-love, dan bagaimana kita harus bisa melihat suatu hal dari beragam sudut pandang. Novel dengan balutan unsur magical realism yang absurd dan nyeleneh ini, nyatanya begitu emosional, hangat, dan insightful!

Meski aku belom berkeluarga, tapi menurutku novel ini sangat relatable dan menggambarkan potret dan drama kehidupan rumah tangga yang sesungguhnya. Banyak pelajaran tentang pernikahan dan kehidupan yang bisa kita ambil dari kisah Sofia dan Laksana, yaitu:
1. Pentingnya komunikasi, terutama dalam hubungan pernikahan. Kita harus bisa berkomunikasi dengan baik untuk bisa menyelesaikan segala permasalahan yang ada.
2. Rumput tetangga akan selalu terlihat lebih hijau, tapi benarkah begitu? Jangan membandingkan kehidupan kita dengan orang lain, karena tiap orang memiliki permasalahannya masing-masing. Dalam menjalani hidup, kita harus bisa 'sawang sinawang'.
3. Jangan terlalu percaya dengan apa yang terpampang di media sosial. Kehidupan orang lain tak selalu seindah apa yang kita lihat. Nyatanya, kita tak pernah tau, kehidupan seperti apa yang ada di balik layar media sosial mereka.

All in all, aku merekomendasikan novel ini untuk dibaca semua orang!