A review by marinazala
Empowered ME (Mother Empowers): Ibu Berdaya Dimulai dari Diri Sendiri by Puty Puar

3.0

** Books 18 - 2022 **

3,4 dari 5 bintang!

Ketika aku mengetahui buku ini udah beredar di Gramedia Digital Premium aku bergegas untuk membacanya karena aku udah berhasil dibuat penasaran oleh tagline Ibu berdaya di covernya!

Isinya juga sangat menarik aku suka mbak Puty memulai lembaran buku ini dengan menceritakan apa yang terjadi dengan ibu di jaman dahulu yang belum memiliki banyak pilihan versus dengan ibu masa kini yang memiliki banyak pilihan namun terbatas akan hal apa yang ingin dipilih. Pemaparan mengenai produktifnya seorang ibu yang tidak bisa disamaratakan juga membuatku tersenyum karena masih banyak ibu-ibu di Indonesia yang merasakan mereka kurang produktif ketika melihat ibu yang lainnya padahal benar sesuai apa yang dikemukakan Mbak Puty bahwa kondisi produktif atau tidaknya kembali lagi berpulang kepada kondisi situasi sang ibunya masing-masing yang jelas-jelas akan berbeda tiap orangnya.

Buku ini juga dilengkapi bagaimana kita mencapai time-management yang baik. Aku tidak menyangka Mbak Puty melampirkan contoh to-do-list untuk harian, bulanan dan tahunan beserta hal apa yang mendesak, perlu dikerjakan atau ditinggalkan didalam buku ini. Kita bisa mencoba untuk mempraktekkan apa yang ada dibuku

Harapanku hanya satu semoga nanti semua ibu-ibu di Indonesia sehat-sehat dan bahagia selalu dan kalau perlu uninstall saja social media yang membuat kalian membandingkan hidup kalian dengan orang lain. hidup dengan Joy of Missing Out alias JOMO itu menyenangkan :)

Terima kasih Gramedia Digital Premium atas peminjaman bukunya!